Pada tahun 2010, Kartinah sudah memasang 3 ring di salah satu rumah sakit Solo. Namun, pada tahun 2016, Kartinah kembali merasakan sesak napas, keringat dingin, dan muntah. Akhirnya, Kartinah memasang 2 ring tambahan. Salah satu kerabat yang melihat kondisi Kartinah merekomendasikan pengobatan di Siloam Heart Institute (SHI). Setelah berkonsultasi dengan dr. Antono Sutandar, SpJP(K), Kartinah menjalani operasi bypass jantung (CABG) pada 1 April 2017 dengan tim SHI. Pasca operasi, Kartinah diminta kontrol ke poliklinik agar dokter dapat memantau proses penyembuhan luka dan proses pemulihan fungsi jantung.